close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

23.6 C
Jakarta
Kamis, Januari 15, 2026

Turindo Jalin Kerja Sama Strategis dengan Produsen Senjata Api Terbesar di Turki

JDNews.co.id, Istanbul, 9 Juli 2025 — PT Tur Indo Niaga (Turindo) memperkuat diplomasi industri pertahanan Indonesia melalui kunjungan strategis ke Sarsılmaz, produsen senjata api terbesar di Turki. Kunjungan ini merupakan bagian dari lawatan bisnis Turindo ke berbagai perusahaan teknologi pertahanan terkemuka di Turki, yang berlangsung sejak 7 hingga 10 Juli 2025.

Dalam kunjungan tersebut, kedua pihak secara resmi menandatangani Non-Disclosure Agreement (perjanjian kerahasiaan), sebagai komitmen menjaga integritas dan kerahasiaan informasi strategis antar perusahaan. Penandatanganan ini menjadi langkah awal menuju kemitraan yang saling menguntungkan dalam industri pertahanan.

Business Head Turindo, Ronald Chrisantto, menegaskan bahwa kunjungan ini membuka peluang luas dalam pengembangan teknologi persenjataan serta mempertegas posisi Indonesia dalam menjalin kemitraan strategis global.

> “Turki adalah salah satu negara dengan kemajuan teknologi pertahanan yang pesat. Melalui kunjungan ini, kami ingin memperluas wawasan, memperkuat jejaring, dan membuka peluang kolaborasi konkret,” ujarnya.

Pihak Sarsılmaz menyambut baik kunjungan ini dan menyatakan komitmennya untuk menjajaki kerja sama lebih lanjut dengan pelaku industri pertahanan Indonesia. Keduanya sepakat bahwa langkah awal ini menjadi pondasi penting bagi pengembangan proyek bersama ke depan.

Kunjungan Turindo ke Turki diharapkan menjadi pijakan kuat bagi hubungan jangka panjang yang produktif dan strategis antara Indonesia dan Turki di sektor pertahanan.

Berita Terpopuler

Reformasi Birokrasi Kabinet Amsakar-Li Claudia Masa Periode 2025 – 2030: Membangun Era Baru Kepemimpinan di Kota Batam

Oleh:Dr.C. Hendri, S.Si., M.E Akademisi/Dosen Univ Nagoya Indonesia/ Ketua Alumni Universitas Andalas Kepri/ Mahasiswa Doktoral UIN STS JambiJDNews.co.id - Kemenangan pasangan Amsakar-Li Claudia dengan perolehan...

KPK Tingkatkan Kompetensi Pengelolaan Aset dan Barang Bukti melalui Pelatihan UNODC

JDNews.co.id, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus berupaya meningkatkan kemampuan pegawainya dalam pengelolaan aset dan barang bukti. Melalui pelatihan bertajuk “Property and Evidence...

Kisah Epik Mahabharata dan Ramayana dalam Pertunjukan Wayang

JDNews.co.id,- Wayang merupakan seni pertunjukan tradisional yang tidak hanya berfungsi sebagai hiburan, tetapi juga sebagai media pembelajaran dan penyebaran nilai-nilai moral. Dua kisah epik...

22 PNS Pemko Batam Pensiun: Dedikasi dan Ucapan Terima Kasih

JDNews.co.id, Batam – Wali Kota Batam, H Muhammad Rudi (HMR), diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota Batam, H Jefridin, melepas dan menyerahkan Surat Keputusan (SK)...

Ketua HMI MPO Cabang Batam Soroti Pembiaran Peredaran Rokok Ilegal, Bea Cukai Dinilai Gagal

JDNews.co.id, Batam – Ketua Umum HMI MPO Cabang Batam Madani, Bachtiar Hadi, dengan tegas menyoroti semakin masifnya peredaran rokok ilegal di Kota Batam. Rokok...

Demo Siswa di Kompleks Muhammadiyah ASEAN Batu Aji: ‘Kembalikan Guru Kami’, Guru Mogok Akibat Kesejahteraan yang Terabaikan

JDNews.com, Batam – Kompleks Muhammadiyah ASEAN Batu Aji menjadi saksi demo dari ratusan siswa Muhammadiyah yang menuntut kehadiran kembali guru-guru mereka yang mogok mengajar....

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita terbaru
Berita Terkait